News Update :
SENKOM BANGKALAN - MENEMBUS JARAK TANPA BATAS

.

.

Brigjen Pol. Drs. Hengki Kaluara : Ajak Anggota Senkom Besarkan Hati Polisi

Brigjen Pol. Drs. Hengki Kaluara : Ajak Anggota Senkom Besarkan Hati Polisi
Senkom Bangkalan | Direktur Bina Masyarakat dan Badan Pemeliharaan Keamanan (Dirbimas Baharkam) Polri Brigjen Pol. Drs. Hengki Kaluara, dan Ketua umum Senkom Polri, HM Sirot SP, SIP di sela-sela kegiatan Diklat Kamtibmas dan Bela Negara Senkom Polri di Bumi Perkemahan Wonosalam, Jombang, Jawa Timur.
Dia menegaskan bahwa polisi juga manusia biasa. Karena itu dia mengajak seluruh anggota Senkom membantu membesarkan hati para polisi dengan berdiri di belakang kepolisian untuk mendukung penguatan fungsi kepolisian dalam melaksanakan tugasnya.

"Jangan malah membuat Polisi merasa minder dengan ungkapan bahwa jangankan Senkom, polisi saja ditembak," katanya.

Sementara itu HM Sirot mengatakan, saat ini Senkom tengah melakukan proses rekrutmen agar jumlah anggotanya mencapai 60.000 personel. Mereka akan ditempatkan di sekitar 20.000 titik aktifitas Senkom di tengah masyarakat atau dalam rasio 1 berbanding 3.

"Jumlah anggota Senkom tersebut tersebar di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia," kata HM Sirot.

Toto Raharjo, Ketua Panitia, menjelaskan jika ke-limaratus peserta Diklat Kamtibmas dan Bela Negara kali ini, berasal dari anggota atau pengurus Senkom wilayah Indonesia timur, dari Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali – Nustra, Kalimantan, Sulawesi dan Papua. Adapun wilayah DKI Jakarta dan Jawa Barat serta Sumatera dilaksanakan terpisah, hal ini untuk efisiensi supaya tidak ada yang merasa terlalu jauh, serta mempertimbangkan kapasitas tempat, karena pengalaman diklat yang sama pada April lalu di Jakarta, peserta mencapai 1500 orang. (WartaKota)


http://www.senkom.or.id/2013/09/dirbinmas-baharkam-ajak-anggota-senkom.html
Share this Article on :
 

© Copyright SENKOM BANGKALAN 2010| Modified by EGRP | Published by Senkom Bangkalan.